Thursday 9 January 2014

Contoh Soal Semester Genap Geografi Kelas X

1. Ahli yang mengklasifikasikan iklim berdasarkan ketinggian suatu tempat adalah....
a. Koppen
b. Oldemen
c. Junghuhn
d. Ptolomeus
e. Schmindt-Fergusson
2. Alat ukur kecepatan angin disebut dengan....
a. Barometer
b. Higrometer
c. Fluviometer
d. Termometer
e. Anemometer
3. Alat ukur kelembaban udara disebut dengan....
a. Barometer
b. Higrometer
c. Fluviometer
d. Termometer
e. Anemometer
4. Batuan sedimen yang diendapkan di danau adalah batuan....
a. Sedimen Loss
b. Sedimen glasial
c. Sedimen marine
d. Sedimen lakustre
e. Sedimen kontinental
5. Berapa tekanan udara pada suatu tempat dengan ketinggian 824 meter dari permukaan laut?
a. 910,5 mb
b. 910 mb
c. 909,5 mb
d. 900,5 mb
e. 900 mb


6. Berdasarkan data curah hujan kota X tahun 2009 di berikut, maka daerah X menurut Schmidt-Ferguson memiliki golongan iklim....
Bln
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
CH
240
170
155
90
65
20
10
5
25
105
150
200
a. A
b. B
c. C
d. D
e. E
7. Cuaca dan iklim memiliki perbedaan secara mendasar pada....
a. Garis lintang dan garis bujur
b. Suhu udara dan curah hujan
c. Curah hujan dan luas wilayah
d. Lama waktu dan luas wilayah
e. Lama penyinaran matahari dan luas wilayah
8. Di daerah lereng pengunungan yang tandus, petani melakukan pencegahan dan pemulihan untuk mengurangi erosi tanah dengan cara terassering. Usaha itu tergolong....
a. Konservasi agronomis
b. Konservasi mekanis
c. Konservasi kimiawi
9. Gambar yang menunjukkan angin lembah adalah....
a.
b.
c.
d.
e.
10. Iklim matahari memiliki penggolongan sebagai berikut....
a. Iklim dingin, sedang, subtropis, dan tropis
b. Iklim kutub utara, sedang, dingin, dan kutub selatan
c. Iklim sedang, kutub utara, sedang, dan dingin
d. Iklim dingin, kutub selatan, sedang, dan kutub utara
e. Iklim tropis dan subtropis
11. Jenis batuan yang terjadi akibat pengaruh suhu dan tekanan yang sangat tinggi disebut dengan batuan....
a. Beku
b. Kapur
c. Breksi
d. Sedimen
e. Metamorf
12. Jika dari stasiun gempa tercatat gelombang primer (P) terjadi pada pukul 5.36’.12” WITA dan gelombang sekunder (S) terjadi pada pukul 05.42’.42”, maka jarak episentrumnya adalah....
a. 3500 km
b. 4000 km
c. 5500 km
d. 4500 km
e. 5000 km
13. Jika pada suhu 250C udara terkandung uap air 20 gr/m3, sedangkan maksimumnya mencapai 25 gr/m3, kelembaban relatifnya adalah....
a. 5%
b. 20%
c. 80%
d. 90%
e. 95%
14. Kecepatan angin ditentukan oleh hal-hal sebagai berikut, kecuali....
a. Keadaan arus laut
b. Hukum Stevenson
c. Gradien barometrik
d. Relief permukaan bumi
e. Ada tidaknya pohon-pohon yang tinggi dan lebat
15. Kemampuan lahan dapat dikelompokkan menjadi....
a. 4 kelas
b. 5 kelas
c. 6 kelas
d. 7 kelas
e. 8 kelas
16. Kemampuan maksimum udara menampung uap air dikenal dengan istilah....
a. Nilai jenuh air
b. Kelembaban nisbi
c. Kelembaban udara
d. Kelembaban relatif
e. Kelembaban absolut
17. Lapisan atmosfer tempat terjadinya gejala cuaca adalah lapisan....
a. Stratosfer
b. Troposfer
c. Ionosfer
d. Eksosfer
e. Troposfer
18. Lapisan kulit bumi paling atas yang terbentuk oleh berbagai jenis batuan disebut....
a. Astenosfer
b. Lithosfer
c. Barisfer
d. Hidrosfer
e. Mantel
19. Lapisan pusat bumi disebut dengan....
a. Litosfer
b. Barisfer
c. Atmosfer
d. Pedosfer
e. Astenosfer
20. Lapisan tanah yang mengandung bahan organik dalam jumlah besar dan termasuk zona perakaran....
a. Horizon A
b. Horizon B
c. Regolith
d. Bed rock
e. Lapisan bawah
21. Magma keluar berupa ledakan yang kuat sehingga puncak gunung amblas. Bentuk gunung api yang terbentuk adalah....
a. Gunung api tameng
b. Gunung api perisai
c. Gunung api strato
d. Gunung api maar
e. Gunung api sill
22. Musim hujan di Indonesia pada bulan Oktober-April terjadi karena pengaruh....
a. Angin darat
b. Angin laut
c. Angin musom timur
d. Angin musom barat
e. Angin siklon
23. Pembentukan magma yang berlangsung perlahan-lahan ketika masih jauh di bawah permukaan bumi membentuk batuan....
a. Sedimen
b. Beku dalam
c. Beku luar
d. Malihan
e. Metamorf
24. Pemusatan ozon (O3) terdapat pada lapisan....
a. Stratosfer
b. Ionosfer
c. Termosfer
d. Eksosfer
e. Troposfer
25. Pernyataan berikut ini yang menunjukkan upaya pengawetan tanah secara mekanik adalah....
a. Reboisasi
b. Buffering
c. Penghijauan
d. Pemupukan
e. Penggiliran tanaman
26. Pernyataan di bawah ini merupakan faktor alami penyebab terjadinya longsor, kecuali....
a. Kemiringan lereng yang curam
b. Curah hujan yang tinggi
c. Struktur tanah yang mudah tererosi
d. Adanya bidang gelincir antara lapisan tanah dengan batuan
e. Pembuatan jalan di lereng gunung
27. Praktik pengendalian erosi secara vegetasi di daerah pegunungan bisa dilakukan dengan cara....
a. Contour strip cropping
b. Membuat tanggul tanah
c. Sengkedan teras-teras tanah
d. Crop rotation
e. Menanami tanaman mangrove
28. Proses endogenik antara lain....
a. Vulkanik
b. Pelapukan
c. Erosi
d. Sedimentasi
e. Pengikisan
29. Sumber atau tempat penyebab gempa yang letaknya jauh di dalam bumi dinamakan....
a. Seismogram
b. Episentrum
c. Tsunami
d. Hiposentrum
e. Hipotermia
30. Tanah gambur merupakan jenis tanah yang terbentuk di daerah....
a. Rawa
b. Sungai
c. Gunung api
d. Dekat pantai
e. Pengunungan kapur
31. Tanah yang memiliki kandungan zat makanan sudah sangat berkurang disebut dengan....
a. Tanah tua
b. Tanah muda
c. Tanah kritis
d. Tanah dewasa
e. Tanah sangat tua
32. Tanah yang terjadi dari pelapukan batuan yag mengandung kuarsa pada iklim basah dengan curah hujan antara 2.500-3.000 mm/tahun disebut....
a. Tanah pasir
b. Tanah humus
c. Tanah alluvial
d. Tanah organosol
e. Tanah pedzoil merah kuning
33.
Tebu, padi, jagung, dan kelapa dapat tumbuh dengan baik di daerah A seperti gambar karena....
a. Beriklim panas, suhu di atas 220C dan ketinggian 0-700 m
b. Beriklim panas, suhu 150C-220C dan ketinggian 700-1.500 m
c. Beriklim kering, suhu 110C-150C dan ketinggian 700 m
d. Beriklim lembab, suhu 110C, dan ketinggian 700-1.500 m
e. Beriklim kering, suhu 70C-110C dan ketinggian 1.500 m
34. Tenaga geologi yang berasal dari dalam bumi, yang bersifat membangun adalah....
a. Tenaga endogen
b. Tenaga eksogen
c. Tenaga panas bumi
d. Tenaga vulkanik
e. Tenaga alam
35. Tenaga yang bekerja dari dalam bumi dengan arah vertikal dan horizontal yang mengakibatkan perubahan lokasi disebut....
a. Patahan
b. Lipatan
c. Orogenetik
d. Epirogenetik
e. Graben
36. Terbentuknya tebing-tebing terjal di sekitar pantai diakibatkan oleh erosi yang dilakukan oleh....
a. Angin
b. Gelombang laut
c. Sinar matahari
d. Air hujan
e. Organisme
37. Unsur-unsur cuaca dan iklim adalah sebagai berikut, kecuali....
a. Curah hujan, angin, dan awan
b. Sinar matahari, awan, dan suhu udara
c. Tekanan udara, angin, dan curah hujan
d. Tekanan udara, presipitasi, dan kelembaban udara
e. Suhu udara, kelembaban udara, dan tekanan udara
38. Unsur-unsur gas yang berdampak pada perubahan ikim global adalah....
a. Freon dan karbon dioksida
b. Neon dan oksigen
c. Ozon dan oksigen
d. Argon dan air
e. Xenon dan kripton
39. Upaya untuk memulihkan dan memelihara tingkat kesuburan tanah adalah....
a. Reboisasi
b. Ekosistem
c. Mekanisasi
d. Konservasi
e. Sedimentasi
40. Zona yang merupakan wilayah terjadinya saling menjauh dua buah lempeng tektonik disebut zona....
a. Subsduksi
b. Konvergen
c. Divergen
d. Konservatif

e. Sesar mendatar

0 komentar:

Post a Comment